Fimela.com, Jakarta Putri Marino menjadi salah satu aktris tanah air yang memenangkan piala citra sebagai pendukung perempuan terbaik dalam FFI 2022. Di acara tersebut, Putri Marino memilih mengenakan kebaya bernuansa navy dan gold, dengan tambahan selendang batik, membuat dirinya tampil anggun.
Sebagai pelengkap penampilan yang sempurna, Putri Marino mengenakan heels Nudistwrap 110 dari Stuart Weitzman. Stiletto setinggi 110mm ini dilengkapi dengan wraparound straps berujung metalik yang memberikan kilau ekstra.
Heels ini memberikan fashion statement di setiap penampilan, aksen mewah dan modern yang tetap nyaman digunakan sepanjang hari. Di acara berbeda, Tatjana Saphira juga sukses mencuri perhatian di gala premiere film Perempuan Bergaun Merah.
Advertisement
Detail red carpet look Tatjana Saphira
Tatjana Saphira terlihat anggun dan memukau dibalut busana bernuansa hitam merah. Ia juga menambahkan Stuart Weitzman Nudistcurve 100 Highshine sandal berwarna hitam senada dengan busananya.
Heels pilihan Tatjana Saphira ini memberikan sentuhan glamor lewat strap di bagian depan yang dihiasi kristal. Seluruh koleksi Stuart Weitzman tersedia di seluruh butik Senayan City Jakarta dan Tunjungan Plaza Surabaya, atau online.