Sukses

Lifestyle

Pekerjaan yang Cocok Menurut Zodiak, Apa Profesi Terbaik Untukmu?

Fimela.com, Jakarta Terkadang sifat atau kepribadian yang kamu miliki cocok untuk pekerjaan tertentu. Setiap orang kemungkinan memiliki bakat berbeda-beda, dan itu bida dalam di bidang pekerjaan yang beragam. Jika coba dilihat berdasarkan astrologi, ternyata ini pekerjaan yang cocok menurut zodiak. Kira-kira apa pekerjaan yang cocok untukmu?

1. Aries

Aries yang berani, aktif, kompetitif, energik dan menyukai tantangan cocok jalani pekerjaan sebagai pemadam kebakaran, artis, atlet profesional, pejabat pemerintah, tokoh politik, pebisnis dan gamer profesional.

2. Taurus

Taurus yang gigih, berpendirian kuat dan pekerja keras cocok jalani pekerjaan sebagai koki, perancang busana, pengusaha, insinyur, stylist selebriti, makeup artist, penasihat keuangan dan digital marketing.

3. Gemini

Gemini yang komunikatif, ramah dan mudah bergaul cocok jalani pekerjaan sebagai jurnalis, penyiar radio, pembawa acara, editor, pendongeng, guru, humas, agen periklanan, komedian dan komika (stand up comedy).

4. Cancer

Cancer yang peduli sesama, sabar, peka secara emosional dan kalem cocok jalani pekerjaan sebagai perawat, guru, bidan, motivator, psikolog, psikiater, juru masak catering atau kue, buka toko bunga atau boneka.

5. Leo

Leo yang suka jadi pusat perhatian, ramah, mudah bergaul dan aktif cocok jalani pekerjaan sebagai artis/seniman, penyanyi, ilustrator, musisi, model, guru, pejabat pemerintahan, wedding organizer, penari, dan pengusaha.

6. Virgo

Virgo yang rajin, pekerja keras, logis dan teliti cocok jalani pekerjaan sebagai akuntan, penasehat keuangan, detektif, editor, penulis, teknisi, dokter bedah, guru fisika/matematika, arsitek, dosen, pedagang, tentara dan polisi.

7. Libra

Libra yang cinta damai, seimbang, artistik dan diplomatis cocok jalani pekerjaan sebagai artis, tokoh agama, pengacara, hakim, psikolog, terapis, blogger, desainer interior, wedding organizer, makelar, dan manager.

8. Scorpio

Scorpio yang berbakat, analitis, pengamat yang baik, cerdik tapi penyendiri, cocok jalani pekerjaan sebagai broker, artis, pengacara, detektif, dosen, pekerja IT, ilmuwan, insinyur, masinis, blogger, dan social media influencer.

9. Sagitarius

Sagitarius yang menyukai petualangan, pengalaman dan tantangan cocok jalani pekerjaan sebagai pemandu wisata, pilot, pramugari, staf perkapalan, model, pengusaha, standup comedian, public speaker, dan ahli botani.

10. Capricorn

Capricorn yang pekerja keras, berdedikasi, dewasa, teliti dan bijaksana cocok jalani pekerjaan sebagai pekerja kantoran, sutradara, akuntan, hakim, CEO, psikiater, makeup artist, dokter, guru, perawat, pengusaha dan jurnalis.

11. Aquarius

Aquarius yang cerdas, penyendiri, kreatif dan mandiri cocok jalani pekerjaan sebagai peramal, desainer interior dan grafis, dokter hewan, penulis, editor, ilustrator, content creator, fotografer, gamer, petani dan penerjemah.

12. Pisces

Pisces yang ramah, baik hati, imajinatif, dan kreatif cocok jalani pekerjaan sebagai karyawan kantoran, fotografer, perawat, seniman, pengrajin berbagai barang (tas, sepatu, aksesoris), penulis, pustakawan, dokter anak, dan psikiater.

Itu dia pekerjaan yang cocok menurut zodiak.

#Breaking Boundaries

What's On Fimela
Loading